Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2020

Resep bacem tempe dan ayam

Bosen makan itu-itu aja dan mulai kangen makanan pinggir jalan? Saatnya kita membuat bacem, yang bisa tahan sampe besok-besok, jadi sekali masak ribet, bisa buat besok dan besoknya lagi. Bahannya bisa dari bahan-bahan yang ada di kulkas. Bahan utama : - Tempe (potong-potong) - Ayam yang sudah di potong - Tahu (potong-potong) - Atau bahan-bahan lain yang biasa di bacem Bumbu halus : - 3 sdm kemiri (disangrai) - 3 sdm ketumbar (disangrai) - 3 biji asam jawa - 4 siung bawang putih - 5 siung bawang merah - 1 sdt garam Bahan lain : - 2 lembar daun salam - 4 cm lengkuas - 3/4 biji gula merah - 5 sdm kecap manis - 2 sdt garam - 750 ml air Cara membuat : 1. Haluskan bumbu halus, bisa ditambahkan air panas saat menghaluskan 2. Masak bumbu halus kemudian masukkan bahan-bahan lain. Diawali dengan 2 lembar daun salam, 4 cm lengkuas, beri 750 ml air, gula merah, terakhir kecap manis dan garam. Koreksi rasa. 3. Masukkan bahan-bahan utama seperti tempe atau ayam atau tahu