Hari ini aku ada acara TOT Krima. Itu seperti acara training atau motivation gitu buat para panitia Krima. Krima itu sejenis ospek di kampusnya. Yang ngasih training itu namanya Mas Dicky. Dia angkatan 2005. Dia cerita kalau setiap kita ikut kepanitiaan, itu selalu ada dua kepentingan yang bertabrakan. Itu pasti. Misalnya disaat senin harus ujian, sabtu masih harus ikut kepanitiaan. Dan musuh terbesar kita adalah selfish. Kenapa? karena kalo kita selfish, pasti kita mengutamakan kepentingan kita diatas tanggung jawab kita. Pada dasarnya setiap orang punya kepentingan masing-masing. Tergantung orang tersebut selfish atau tidak. Serta bagaimana cara kita "melayani" orang lain dl, sebelum memikirkan diri kita sendiri. Dan Tuhan rasanya langsung memberi aku contoh nyata tentang hal ini. Di jalan waktu pulang TOT, ada mobil yang nggak sabaran dan berniat nyelip aku dari kiri waktu kita sama-sama nunggu giliran nyebrang di pertigaan. Dan karena aku yang maju duluan (karena memang a